Dosen KPI Raih Pangkat Akademik Professor Komunikasi Politik Islam

  • 22 Januari 2024
  • 10:43 WITA
  • Jurusan KPI Bersatu
  • Berita

Gowa (KPI) - Mahasiswa Jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Alauddin Makassar, patut berbahagia. Seorang dosen tetapnya, Firdaus Muhammad telah resmi diangkat menjadi guru besar atau profesor bidang Komunikasi Politik Islam.

Informasi pengangkatan profesor itu berdasarkan Penilaian Angka Kredit (PAK) Guru Besar Rumpun Ilmu Agama oleh Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (Diktis), Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama, yang telah beredar dalam berbagai media sosial beberapa waktu lalu.

Sebagai dosen Jurusan KPI, pengamat politik yang banyak menghiasi media massa di Kota Makassar ini, memegang mata kuliah Komunikasi Politik Islam. Beliau pernah menjadi Ketua Jurusan Jurnalistik dan pada periode lalu menjabat sebagai Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar periode 2019-2023.

Sebagai dosen, pengurus MUI Sulawesi Selatan ini sangat aktif dalam menulis buku dan artikel. Salah satu artikelnya yang terkenal adalah berjudul “ Political communication of the Prime Minister of Malaysia Anwar Ibrahim on Twitter” yang ditulis bersama  Andi M. Faisal Bakti, MD. Rozalafri Johori, Sadhriany Pertiwi Saleh.

Artikel ini dimuat pada Jurnal Otoritas Ilmu Pemerintahan Universitas Muhammadiyah Makassar Volume 13 Nomor 3 edisi tahun 2023 lalu. Selamat, Prof. (hfs).

 

Berita Terkait

AKREDITASI JURUSAN KPI A

  • 15 November 2024
  • 15:08 WITA

AKREDITASI JURUSAN KPI UNGGUL

  • 15 November 2024
  • 15:07 WITA

AKREDITASI KAMPUS UINAM A

  • 15 November 2024
  • 15:06 WITA

AKREDITASI KAMPUS UINAM UNGGUL

  • 15 November 2024
  • 15:05 WITA