Tim Monev LPM UIN Lakukan Kunjungan ke Jurusan KPI

  • 07 Februari 2024
  • 11:11 WITA
  • Jurusan KPI Bersatu
  • Berita

Gowa (KPI) - Menindaklanjuti surat penyampaian tentang pelaksanaan MONEV Pembelajaran sebagai rangkaian pemenuhan Dokumen Instrumen Supplemen Konversi (ISK) UIN Alauddin Makassar, maka tim kerja monitoring dan evaluasi (monev) dari Lembaga Penjamin Mutu Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar, mengunjungi Jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam.

Pertemuan berlangsung di Ruang Jurusan Fakultas Dakwah dan Komunikasi Kampus Samata, Selasa, 06 Februari 2024. Tim monev LPM yang berkunjung ke Jurusan KPI adalah dr. Darmawansyih, M.Kes. Diterima dengan baik oleh Ketua Jurusan KPI, Drs. Alamsyah, M.Hum. dan Sekretaris Jurusan KPI, Haidir Fitra Siagian, S.Sos., M.Si., Ph.D., serta operator Jurusan KPI, Zaenal Anwar, S.Pd.I.

Dalam pertemuan tersebut, dr. Darmawansyih yang juga merupakan dosen Program Studi Pendidikan Dokter Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan UIN Alauddin ini, meminta Jurusan KPI melengkapi data-data tentang jurusan. Dimana masih terdapat data yang perlu mendapat perhatian secara serius agar dapat membantu pengembangan jurusan ke depan.

Sementara itu, Ketua Jurusan KPI, Drs. Alamsyah, M.Hum., menyampaikan terima kasih atas kunjungan tersebut. Dimana hal ini dapat menguatkan pengisian data jurusan dan memperbaiki beberapa data yang dipandang masih ada kekeliruan di dalamnya*** (hfs).